Store Procedure Database MySQL

Stored procedure merupakan sebuah fungsi dari SQL untuk menyimpan syntax SQL dan dapat digunakan berulang kali tanpa mengubah isi dari script tersebut. Biasanya, stored procedure digunakan untuk membuat sebuah tabel atau database yang digunakan berulang kali.  

Pertama kita akan mengubah default delimiter yang mana defaultnya adalah semicolon (;). kemudian disini kita akan merubahnya menjadi $$, berikut syntaxnya menggunakan query DELIMITER:

DELIMITER $$;

Kedua kita akan membuat store procedure. Berdasarkan tabel yang sudah ada, kita akan membuat store procedurenya dengan menggunakan syntax:


DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE try()
    -> BEGIN
    -> SELECT first_name, last_name, salary
    -> FROM employees;
    -> END $$

Selanjutnya kita lihat store procedure yang sudah kita buat dengan query CALL:
call try()
    -> $$
Maka Output dari store procedure yang sudah kita buat berdasarkan tabel sebelumnya yaitu:


Ketiga kita akan  menghapus store procedure yang sudah kita buat sebelumnya dengan query DROP PROCEDURE, berikut syntaxnya:
DROP PROCEDURE try;

Keempat kita akan menambahkan variabel kedalam store procedure menggunakan query DECLARE, contohnya sebagai berikut:

DELIMITER $$
CREATE PROCEDURE coba()
    -> BEGIN
    -> DECLARE total_salary int DEFAULT 0;
    -> SELECT SUM(salary)
    -> INTO total_salary
    -> FROM employees;
    -> SELECT total_salary;
    -> END$$

Selanjutnya kita akan memanggil store procedure yang sudah kita buat menggunakan query CALL:
CALL coba;


Kelima kita akan mencoba parameter dan disini penulis menggunakan parameter IN. Berikut syntaxnya:
DELIMITERr $$                 
CREATE PROCEDURE getsalary(in department int(11))
    -> BEGIN
    -> select * from employees where department_id = department;
    -> END$$

Kemudian kita coba panggil procedure yang sudah kita buat, 

Cukup sekian yang dapat saya paparkan, terimakasih sudah membaca


Komentar